Home » » Posisi seks agar mengandung bayi laki-laki

Posisi seks agar mengandung bayi laki-laki

Posisi seks agar mengandung bayi laki-laki
Beberapa pasangan terobsesi dengan bayi laki-laki. Jika Anda juga begitu, cobalah melakukan posisi seks agar mengandung bayi laki-laki seperti yang dilansir dari She Knows berikut ini.

Doggy styleKenapa posisi yang satu ini bisa meningkatkan kesempatan wanita mengandung bayi laki-laki? Sebab penetrasi yang dalam mampu membuat sperma lebih cepat menuju sel telur. Secara umum, sperma pembawa gen jenis kelamin laki-laki bisa bergerak dengan cepat namun hidupnya tidak selama sperma perempuan.

BerdiriSama seperti doggy style, posisi seks berdiri juga memungkinkan penetrasi lebih mendalam dan membuat sperma laki-laki bisa bergerak cepat untuk membuahi sel telur. Semakin cepat sperma laki-laki sampai ke sel telur, semakin besar kesempatan wanita mengandung bayi laki-laki.

Cepat orgasmeLakukan posisi seks yang membuat wanita cepat orgasme. Sebab jika orgasme, vagina sifatnya menjadi lebih alkalin (basa). Keseimbangan pH yang sifatnya alkalin (basa) juga membuat sperma laki-laki bertahan lebih lama dan mampu membuahi sel telur dengan cepat.

Masa ovulasiJika ingin mengandung bayi laki-laki, pasangan juga sebaiknya bercinta di hari pertama wanita melakukan ovulasi. Teorinya hampir sama seperti metode sebelumnya, sperma pembawa gen jenis kelamin laki-laki bisa bergerak dengan cepat untuk membuahi sel telur.

KopiSatu setengah jam sebelum bercinta, pria bisa minum kopi atau soda. Hal ini dilakukan agar sperma pembawa gen jenis kelamin laki-laki mampu bergerak dengan lebih cepat dan membuahi sel telur secara sempurna.

SarapanSebuah penelitian menyebutkan kalau sarapan mampu meningkatkan kesempatan mengandung bayi laki-laki. Meskipun hal ini tidak ada hubungannya dengan posisi seks, namun penelitian menyatakan bahwa janin laki-laki membutuhkan asupan kalori yang lebih banyak daripada wanita.

Demikian berbagai tips dan posisi seks agar mengandung bayi laki-laki. Selamat mencoba!


Sumber :http://www.merdeka.com/

Ditulis Oleh : Unknown ~ Tips dan Trik Blogspot Ebook Dan Game Dll

Christian angkouw Sobat sedang membaca artikel tentang Posisi seks agar mengandung bayi laki-laki. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

:: Get this widget ! ::

No comments:

Post a Comment